Firefox 17 Rilis, Namun Tidak Dukung OS Leopard

Mozilla baru saja meluncurkan browser Firefox 17, namun kali ini browseritu tidak lagi mendukung OS X 10.5 Leopard.Seperti dikutip dari Ubergizmo, beberapa fitur yang ada di Firefox 17 antara lain adalah tambahan untuk Social API dan dukungan untuk integrasi Facebook Messenger, serta dukungan fitur click-to-play, yang mencegah plugin untuk menyala sendiri tanpa seijin pengguna.
Sedangkan untuk kecepatannya, dikabarkan Firefox 17 bakal lebih cepat 20 kali dari browser sebelumnya.
Sementara itu, langkah untuk tidak mendukung OS Leopard ini dikatakan oleh pihak Mozilla untuk 'membebaskan sumber untuk sejumlah fitur baru Mac seperti Native Full Screen support dan tool akses terbaru di Mac'.


sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar