101. Suketi dalam film Malam Satu Suro
Best Moment :
Transformasi dari wujud manusia menjadi wujud Sundel Bolong ketika
rumah Suketi di datangi oleh para penjahat yang dikirim oleh saingan
kerja suaminya.
2. Ibu Dara dalam film Rumah Dara
Best Moment :
Saat Ibu Dara melawan Ladya dengan gergaji mesin dalam segment akhir
film. Dia terlihat sangat menyeramkan dengan rambut terurai dan wajah
pucat penuh rasa marah karena ketiga anaknya telah terbunuh.
3. Suster Lastri dalam film Suster Ngesot
Best Moment :
Suster Lastri yang sudah menjelma menjadi sosok suster ngesot keluar
untuk pertama kalinya dari kamar yang sebenarnya tidak boleh ditempati.
4. Ibu dalam film Pengabdi Setan
Best Moment :
Saat Tommy sedang belajar shalat, sosok arwah si Ibu muncul dari
jendela. Tommy dipanggil sang ibu untuk menemuinya, seperti terhipnotis
akhirnya Tommy pun pergi untuk menemui sang Ibu.
5. Poci dalam film Poci 2
Best Moment : Apa yang lebih WAH selain menemukan sesosok Poci di dalam sebuah lemari ?!
6. Darminah dalam film Pengabdi Setan
Best Moment :
Saat Darminah yang mempunyai wajah horor membangkitkan arwah keluarga
Hendarto yang telah meninggal. Kemudian satu persatu dari mereka keluar
untuk menteror keluarga Hendarto.
7. Katemi dalam film Santet
Best Moment : Setiap scene yang memperlihatkan Katemi melotot dengan kedua matanya.
8. Turah dalam film Tusuk Jelangkung
Best Moment : Saat Turah terlihat sedang bermain engklek di dalam hutan tempat dia dibantai warga.
9. Samantha dalam film Kuntilanak
Best Moment :
Masih ingat dengan lirik lagu Lingsir Wengi ? Nah dari film Kuntilanak
inilah lagu itu mulai dikenal luas. Setiap samantha merasa terancam,
dia akan menunduk di depan orang yang membuatnya merasa terancam,
kemudian dia dengan tatapan kosong akan melihat ke arah calon korbannya
sambil menyanyikan pupuh Lingsir Wengi ini.
10. Hantu Portugis dalam film Bayi Ajaib
Best Moment : Adegan Didi yang muncul dari balik tembok dengan muka tua Alberto Domenique setelah dikejar temannya.
sumber
Sumpah aku ngeri banget liat film rumah dara...sadis banget
BalasHapus